Aksi Sosial Kawanua Bersatu Tombatu Bersama Disparbud Mitra Sukses Digelar

oleh -126 Dilihat
oleh

SUARASULUT.com, Mitra – Komunitas Kawanua Bersatu Tombatu (KBT) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) sukses gelar aksi sosial yang dilaksanakan di terminal transit gunung soputan, Sabtu, 5 Desember 2020.

Kegiatan yang mengangkat tema ‘Peduli lingkungan dan penghijauan dalam rangka hari tanah sedunia’ ini, mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mitra, melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sartje Taogan diwakili Sekertaris Dinas Jelly Kawengian yang didampingi Kepala Bidang (Kabid) Destinasi Wisata Deibi Montolalu, bersama jajaran Disparbud secara resmi membuka kegiatan Penghijauan dan Bansos KBT, yang turut dihadiri oleh Pemerintah Kecamatan Silian Raya, bersama seluruh Kelompok Pecinta Alam (KPA) yang terundang dalam giat tersebut.

“Semangat melestarikan alam. Selaku Pemerintah, tentu berharap lewat kegiatan-kegiatan seperti ini, kaum muda di Mitra khususnya di Tombatu Raya ini, semakin peduli dengan lingkungan, sehingga destinasi wisata gunung soputan ini semakin berkembang dan memiliki daya tarik yang tinggi,” ucap Jelly Kawengian.

Dikatakanya lagi, dengan adanya kegiatan penghijauan seperti ini, selaku pemerintah sangat berharap, perhatian dari organisasi-organisasi pecinta alam, agar bersama-sama merawat apa yang sudah di tanam, sehingga bisa bertumbuh menjadi pohon yang indah dan berguna untuk anak cucu kita kedepan.

“Pohon ini jangan hanya ditanam, melainkan disiram dan dirawat agar benar-benar menjadi pohon yang indah dan berguna, sehingga kegiatan ini tidak hanya sia-sia. Dan untuk menunjang giat-giat seperti ini, Disparbud sudah menyediakan anggaran dan mengagendakan waktu di awal tahun 2021,” ungkap Kawengian.

Sementara itu, Riko Gosal selaku ketua panitia dalam giat ini mengatakan, suskesnya kegiatan ini berkat kerjasama seluruh anggota KBT, terutama dukungan Bupati James Sumendap, melalui Disparbud Mitra.

“Selain penghijauan, KBT juga telah menyalurkan bantuan sembako untuk tiga kecamatan yang meliputi Kecamatan Tombatu, Tombatu Utara dan Silian raya dengan total penerima bantuan sebanyak 62 Kepala Keluarga, dengan rincian 2 penerima dalam 1 desa,” jelas Riko.

Ketua umum KBT Riko Pauran menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Pemkab Mitra yang selalu peduli dan suport dengan kegiatan seperti ini, juga kepada seluruh anggota KBT yang turut ambil andil dalam kegiatan ini.

“Mewakili seluruh anggota KBT, saya ucapkan terima kasih kepada Pemkab Mitra, Khususnya Bupati James Sumendap juga Kepada ketua TP-PKK Mitra Ibu Djein Leonora Rende yang saat ini juga sebagai anggota DRPD Provinsi Sulawesi Utara atas kepedulian dan dukungan pada KBT, juga bersyukur kepada Tuhan karena berkat penyertaanya, kegiatan ini boleh terlaksana dengan baik dan semoga kedepan KBT semakin maju dan selalu memberi dampak positif kepada masyarakat.” tandas Pauran. (fanly)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.