KPU Bolmut: Kerja Sama Badan Adhoc dan Lembaga Terkait Jadi Kunci Pilkada Tanpa Sengketa

oleh -3223 Dilihat
KPU Bolmut: Kerja Sama Badan Adhoc dan Lembaga Terkait Jadi Kunci Pilkada Tanpa Sengketa

Bolmut – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengadakan rapat evaluasi badan adhoc Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 pada Kamis (23/01/2025). Acara tersebut berlangsung di Kantor Camat Bolangitang Barat.

Rapat ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja badan adhoc selama delapan bulan terakhir, sekaligus memperkuat sinergi antara KPU, badan adhoc, dan lembaga terkait guna memastikan Pilkada yang bersih dan transparan.

Acara secara resmi dibuka oleh Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Bolmut, Linda Wungkana, yang mewakili Ketua KPU Bolmut. Dalam sambutannya, Linda menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras seluruh badan adhoc dalam mendukung kelancaran setiap tahapan Pilkada.

“KPU Bolmut merupakan salah satu kabupaten yang berhasil menyelesaikan tahapan pemilihan tanpa sengketa. Ini adalah pencapaian luar biasa berkat kerja sama semua pihak, termasuk badan adhoc, pemerintah daerah, dan aparat keamanan,” ujar Linda.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan evaluasi ini menjadi momentum penting untuk memperkuat kolaborasi dalam memastikan Pilkada 2024 berjalan sukses.

“Kami berharap sinergi yang telah terjalin dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan agar setiap tahapan Pilkada dapat terlaksana dengan bersih, transparan, dan sesuai aturan,” pungkasnya.

Acara ini dihadiri oleh seluruh anggota badan adhoc, perwakilan pemerintah daerah,Kejaksaan,Kepolisian, TNI, PPS dan pihak-pihak terkait lainnya.(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.