KOTAMOBAGU – Kinerja luar biasa dari delapan orang Bhabinkamtibmas Polres Kotamobagu yang mendukung Program Ketahanan Pangan mendapat apresiasi langsung dari Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Dr. Roycke Harry Langie SIK MH.
Dalam Arahan resminya kepada jajaran Polres Kotamobagu, Kapolda Sulut menyoroti dedikasi tinggi para Bhabinkamtibmas tersebut dalam menjalankan program pemerintah di sektor pertanian.
“Ketahanan pangan adalah salah satu program Presiden Republik Indonesia dalam menjaga stabilitas pangan negara. Saya menaruh apresiasi dengan semangat dan totalitas dari 8 personil Bhabinkamtibmas Polres Kotamobagu yang telah mendukung program ini”, ungkap Kapolda Sulut dalam arahannya.
Kapolda Sulut juga langsung mengiyakan harapan dari Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto SIK MH dalam mendukung keseriusan program ketahanan pangan yang dilaksanakan oleh Polres Kotamobagu.
Ia menjanjikan bantuan berupa satu unit hand traktor yang berasal dari Kementerian Pertanian (Kementan). Bantuan tersebut diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian dan mendukung kegiatan ketahanan pangan yang dikelola oleh Polres Kotamobagu.
Langkah ini sejalan dengan visi pemerintah untuk memperkuat sektor pertanian sebagai salah satu upaya menghadapi tantangan ekonomi dan menjaga ketersediaan pangan di tengah masyarakat. Dengan adanya bantuan hand traktor, para petani binaan Bhabinkamtibmas diharapkan mampu mengolah lahan pertanian lebih efektif dan efisien.
“Kami berharap bantuan ini dapat menjadi motivasi tambahan bagi para Bhabinkamtibmas dan masyarakat untuk terus berinovasi dalam mendukung program ketahanan pangan,” lanjut Kapolda Sulut.
Salah satu Bhabinkamtibmas Aipda Julfikri Darwis SH MH yang hadir dalam acara tersebut menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan Kapolda Sulut.
“Kami akan terus berusaha memberikan yang terbaik demi kesejahteraan masyarakat, terutama di sektor pertanian”, ujarnya.
Dukungan nyata dari Kapolda Sulut ini menunjukkan komitmen kuat kepolisian dalam mendukung program pemerintah, khususnya di bidang pertanian. Dengan semangat kebersamaan dan kerja sama, diharapkan program ketahanan pangan di Kotamobagu dapat menjadi contoh sukses bagi daerah lain di Sulawesi Utara. (**)